Layanan

Assurer Laporan Keberlanjutan Perusahaan

Penjelasan Assurer Laporan Keberlanjutan Perusahaan

Assurer Sustainability Report (SR) merupakan pemastian yang dituangkan dalam sebuah pernyataan yang dimasukkan ke dalam Sustainability Report (SR) yang diberikan oleh agensi/perusahaan yang telah memiliki Lisensi dari Lembaga AA1000.

Dalam beberapa tahun ke belakang ini, agensi/perusahaan penerbit Assurer Sustainability Report (SR) meningkat pesat khususnya di luar negeri dan mulai diketahui banyak pihak. Agensi/perusahaan akan memberikan nilai manfaat kepada perusahaan yang dinilai oleh diassure oleh agensi/perusahaan yang telah berlisensi. Pernyataan Assurer ini digunakan oleh perusahaan untuk menarik dan meyakinkan investor dari luar negeri.

Ruang Lingkup Assurer Laporan Keberlanjutan Perusahaan

Dalam pekerjaannya, layanan Assurer Sustainability Report memberikan pemastian aspek Lingkungan (Environmental), Sosial (Social) dan Pemerintahan (Governance) dan CSR berdasarkan standar AA1000AS. Kajian audit ini meliputi:

  1. Pemastian
    Melakukan pemastian dan evaluasi terhadap program-program CSR dan Sustainability Report yang telah dibuat Perusahaan berdasarkan standar AA1000AS dan/atau standar lainnya sesuai dengan sektor usahanya.
  2. Penerbitan Independent Assurance Statement
    Melakukan pemastian terhadap Laporan Keberlanjutan Perusahaan berdasarkan pengumpulan data sekunder melalui Sustainability Report Perusahaan maupun data lainnya serta melakukan observasi untuk menilai bukti penerapannya sesuai dengan standar AA1000.

Selain itu, Assurer Sustainability Report memiliki manfaat yang meliputi:

  1. Meyakinkan investor bahwa perusahaan telah mengimplementasikan TJSL/CSR sesuai dengan standar AA1000.
  2. Mengevaluasi kesesuaian laporan keberlanjutan
  3. Memberi kesadaran akan pentingnya Assurer Sustainability Report.
  4. Memberikan informasi bahwa perusahaan memiliki daya sustainability yang mumpuni.
  5. Meningkatkan kepedulian terhadap sosial maupun lingkungan.

Informasi Tambahan

Assurer Laporan Keberlanjutan Perusahaan