Layanan

Life Cycle Assessment (LCA)

Penjelasan Life Cycle Assessment (LCA)

Life Cycle Assessment (LCA) atau Evaluasi Siklus Hidup adalah metode yang digunakan untuk menganalisis dampak lingkungan suatu produk atau kegiatan dari tahap produksi hingga penggunaan dan pembuangan. Selanjutnya, dalam kriteria PROPER, LCA dapat menjadi salah satu kriteria yang digunakan untuk menilai kinerja lingkungan perusahaan. Meskipun tidak selalu menjadi kriteria utama dalam PROPER, LCA dapat memberikan informasi yang penting tentang dampak lingkungan dari aktivitas perusahaan. Dalam hal ini, LCA mempertimbangkan semua tahapan dalam siklus hidup, termasuk perolehan bahan baku, produksi, distribusi, penggunaan, dan pembuangan akhir.

Ruang Lingkup Life Cycle Assessment (LCA)

LCA bertujuan untuk memberikan informasi komprehensif tentang dampak lingkungan yang dihasilkan oleh suatu produk atau layanan, sehingga dapat membantu dalam pengambilan keputusan yang lebih berkelanjutan. Selanjutnya, beberapa faktor yang biasanya dievaluasi dalam LCA meliputi penggunaan energi, emisi gas rumah kaca, polusi air dan udara, penggunaan sumber daya alam, serta dampak terhadap kesehatan manusia dan ekosistem. Selain itu LCA juga memiliki manfaat lainnya, yaitu:

  1. Melakukan Inventarisasi input-output terkait data aktivitas pada setiap tahapan daur hidup suatu usaha/kegiatan
  2. Menganalisis tahapan daur hidup yang menyebabkan dampak paling penting (hotspot) pada setiap tahapan proses
  3. Melakukan Penilaian dampak lingkungan sebagai baseline untuk rekomendasi peningkatan berkelanjutan
  4. Memberikan Informasi berbasis data untuk pengambilan keputusan dalam mereduksi dampak lingkungan potensial

Selanjutnya merupakan kegunaan LCA:

  1. Menilai Dampak Lingkungan
  2. Identifikasi Potensi Perbaikan
  3. Pengambilan Keputusan Berkelanjutan
  4. Komunikasi & Transparasi

Proses LCA melibatkan empat langkah utama:

  1. Tahap Definisi Tujuan dan Ruang Lingkup: Menetapkan tujuan evaluasi serta ruang lingkup yang akan dievaluasi dalam LCA
  2. Tahap Analisis Inventarisasi Siklus Hidup: Mengumpulkan data terkait dengan input material, energi, dan emisi yang terkait dengan siklus hidup produk atau layanan yang sedang dievaluasi
  3. Tahap Evaluasi Dampak: Menganalisis dan mengevaluasi dampak lingkungan dari data yang terkumpul pada tahap sebelumnya. Metode analisis yang digunakan dapat mencakup analisis toksisitas, analisis perubahan iklim, dan analisis penggunaan lahan
  4. Tahap Interpretasi: Menganalisis dan menginterpretasikan hasil LCA untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang dampak lingkungan produk atau layanan yang dievaluasi. Informasi ini dapat digunakan untuk pengambilan keputusan berkelanjutan dan perbaikan produk

Informasi Tambahan

Life Cycle Assessment (LCA)