Serang, (21/12) – Dalam rangka meningkatkan kualitas belajar mengajar, Sucofindo Cabang Cirebon melalui Unit Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan memberikan dana bantuan renovasi ruang kelas kepada MTs Raudlatul Ulum Pasirgadung, Desa Sangiang, Kecamatan Mancak, Serang Banten. Bantuan renovasi ruang kelas ini diharapkan dapat memberikan suasana belajar yang kondusif bagi para siswa.