Kudus, (19/12) – Sebagai bentuk kepedulian terhadap pengembangan dunia pendidikan, Sucofindo Cabang Semarang melalui Unit Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan memberikan bantuan dana pembangunan Gedung kepada Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) Darul Wildan Kudus. Bantuan ini diharapkan dapat memberikan fasilitas pendidikan yang memadai untuk anak-anak diwilayah sekitar belajar mengaji dan melakukan kegiatan keagamaan lainnya.