Cilegon, (17/09) – PT Sucofindo (Persero) Cabang Cilegon melalui program Sucofindo Peduli melaksanakan kegiatan Jum’at Berkah berupa pemberian santunan dan beras kepada anak yatim di Yayasan Pondok Pesantren Kobong Daar El-Rahman serta sejumlah bantuan kepada jama’ah Shalat Jum’at di Masjid Baiturrohman, Serang, Banten.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kabid Dukbis, Kabid Inspeksi & Pengujian PT Sucofindo (Persero) Cilegon Bapak Audy Murpi dan Bapak Denny Dharminto kepada Bapak Ustadz Ali Rohman selaku Ketua Yayasan Pondok Pesantren Kobong Daar El-Rahman dan Bapak Junaedi selaku ketua Pengurus Masjid Baiturrohman.